Wisata Hits Di Batu Malang

Wisata Hits Di Batu Malang

Kota Batu merupakan tempat yang sering di kunjungi oleh wisatawan untuk studi banding, mereka juga bisa melakukan kegiatan berwisata sambil berkemah atau untuk acara keluarga. Kota Batu juga memiliki tempat tempat wisata yang hits seperti Museum Angkut, Batu Night Spectacular, Batu Love Garden. Kami juga memiliki sekilas deskripsi wisata yang akan membuat anda nyaman hingga berlama lama disana dan kami pastikan anda tidak akan kecewa dengan wisata dan keindahannya.

  1. Batu Love Garden

Batu Love Garden merupakan wisata terhits yang ada di Kota Batu malang, wisata ini sedang diburu oleh para masyarakat karena memiliki tempat yang indah dan juga pemandangan yang luar biasa. Wisata ini cocok untuk berlibur bersama keluarga, pasangan atau untuk melakukan reuni. Tempat ini biasa disebut juga dengan nama BALOGA yang berarti batu love garden. Batu Love Garden memiliki tempat yang menarik untuk melakukan foto disertai dengan fasilitas yang lengkap dan wahana yang membuat pengunjung nyaman. Sekarang batu love garden menjadi pembicaraan di media sosial karena memiliki sensasi yang sejuk dan pemandangan yang bagus. Disana kita juga memiliki tempat tempat bagus seperti taman bunga, taman buah, taman sayur, tempat foto dan edukasi tanaman. Jika anda akan berlibur kesini ini alamatnya.

Jl. Raya Pandanrejo No.91, Pandanrejo, Kec. Bumiaji, Kota Batu, Jawa Timur 65332

  1. Museum Angkut

Museum Angkut merupakan tempat pamerang kendaraan lama yang ada di Kota Batu, disini bukan hanya tempat kendaraan saja disini. Juga ada tempat tempat menarik seperti I Amsterdam, menara Eiffel, parade dll. Disana memiliki zona zona tertentu seperti Batavia yaitu pelabuhan sunda kelapa yang berisi kapal kapal yang indah. Disana kita juga bisa melakukan kegiatan berfoto dengan tempat tempat yang bagus dan kita juga bisa menaiki Shuttle Car untuk menghemat tenaga agar tidak terlalu capek. Disini kita juga bisa menggunakan paket wisata malang disitu anda disediakan selama 3 hari 2 malam, selama di Malang dan Batu. Jika anda ingin mengunjungi tempat ini silahkan datang ke alamat ini.

Jl. Terusan Sultan Agung No.2, Ngaglik, Kec. Batu, Kota Batu, Jawa Timur 65314

  1. Batu Night Spectacular

Batu Night Spectacular merupakan tempat hits pada malam hari karena dengan lampu yang cantik dan wahana yang bagus, wisata ini selalu ramai wisatawan pada malam hari. Disini kita juga bisa menikmati wahana wahana yang menarik dan menguji keberanian seperti Drop N’Twist, Flying Swinger, Rumah Hantu dll. Di sana kita bisa merasakan sensasi dimalam hari karena tempatnya indah dan cocok untuk anda jika ingin berwisata dimalam hari. Wisata ini sangat hits pada wisatawan pencinta malam hari karena wisata ini di tutup jam 12 malam. Jika ingin mencoba keseruhan dan kemegahan di malam hari silahkan datang ke alamat ini.

Jl. Hayam Wuruk No.1, Oro-Oro Ombo, Kec. Batu, Kota Batu, Jawa Timur 65316

  1. Goa Pinus

Goa pinus merupakan wisata yang memiliki pemandangan yang luar biasa. Tempat ini sangat cocok untuk anda berlibur bersama pasangan. Tempat ini juga terasa nyaman sehingga kita juga bisa merasakan sensai keindahan, mungkin disana kita juga bisa menulis lagu sambil menikmati keindahan dan suara alam. Wisata ini banyak dikunjungi waisatawan untuk berfoto dan membuat konten yang biasa di upload di social media. Disana memiliki fasilitas seperti mushola, kantin, cafe, toilet, area parker dan tempat foto. Disana memiliki tempat untuk berfoto sekitar 3-4.

  • Goa Jepang

Goa jepang memiliki daya tarik yang pertama. Goa ini adalah bekas dari galian orang jepang. Goa ini memiliki ukuran 150 cm dan kedalaman 500cm. Didalam goa ini terdapat bebatuan dan kondisi didalam gelap hanya memiliki lubang kecil untuk sinar matahari.

  • Lego Spot

Lego spot yang berbahan dari kayu dan bambu, dengan latar belakang alam yang menawan. Disana memiliki tempat berfoto yang indah seperti perahu, arah panah, rumah hobbit, balon udara, sarang burung dan pengunjung hanya membayar 10.000/orang, agar bisa memasuki area itu.

  • Rumah Papua

Rumah papua memiliki desain seperti aslinya. Wisatawan bisa merasakan beberapa warisan, dan pesona nusantara. Disana kita juga bisa merasakan kenyamanan serta merasakan udara yang sejuk dan segar. Jika wisatawan akan memasuki wahana ini hanya membayar 10.000/orang, dan mendapatkan 1 gelas susu.

  • Panorama Alam

Panorama alam mempunyai beberapa pohon pinus yang bisa kita buat untuk berteduh dan kita bisa melihat alam pedesaan yang bagus.

Dibawah ini adalah alamat dari wisata tersebut.

Gunungsari, Kec. Bumiaji, Kota Batu, Jawa Timur 65337

  1. The Onsen Hot Spring Resort

Untuk anda yang ingin pergi ke Jepang tapi tidak ingin mengeluarkan uang banyak kami ada solusinya. Datang saja ketempat ini The Onsen Hot Spring Resort disini mempunyai tempat yang hampir sama dengan Jepang dengan harga yang terjangkau. Tempat ini berada diantara pohin pinus sehingga kita bisa sambil menenangkan pikiran, tempat ini juga memiliki pemandian air panas dan sensasi Jepang. Ini beberapa tempat yang bisa anda kunjungi ketika berada di The Onsen Hot Spring Resort.

  • Pemandian air panas

Disini mereka memilik pemandian umum serta pribadi. Untuk pemandian umum memiliki 2 tempat yang terpisah antara laki laki dan perempuan dan setiap tempat memiliki kapasitas 20 org, sedangkan pemandian pribadi terdapat di setiap penginapan.

  • Gerbang merah

Gerbang Merah merupakan tempat foto yang khas di negeri sakura. Jika anda berlibur ke Jepang atau ke wisata ini anda akan menyesal jika tidak punya foto bensama gerbang merah ini. Gerbang ini sangat tinggi dan dikelilingi kolam. Tempat ini sekarang viral di sosial media terutama instagram.

  • Penginapan Jepang

Jika anda belum tau bentuk penginapan Jepang lihatlah doraemon karena penginapan Jepang sama seperti itu. Disana memiliki 25 tempat penginapan dengan pemandangan yang luar biasa. Semua penginapan menghadap lereng sehingga ketika pagi hari anda bisa melihat peralayang melintas.

  • Teh dari Jepang

Teh adalah minuman khas dari Jepang. Teh bukan hanya dituang dengan air panas dan diminum langsung, teh biasanya di minum saat ritual dan teh yang sering digunakan adalah teh hijau atau disebut juga matcha.

  • Makanan khas Jepang

Makanan Jepang yang paling dikenal adalah susi. Susi merupakan makanan yang berasal dari bahan dasar nasi yang didalamnya terdapat beberapa komponen. Disana memiliki desain tempat yang menarik dengan ornamen kayu.

Dan masih ada banyak lagi yang belum bisa saya tulis. Jangan lupa pergi ke The Onsen Hot Spring Resort di tempat yang memiliki sensai sama dengan Jepang. Tetapi tidak terlalu banyak menghabiskan uang. Silahkan cek alamat di bawah ini ya

Jl. Arumdalu No.98, Songgokerto, Kec. Batu, Kota Batu, Jawa Timur 65312

Terima kasih karena telah membaca artikel ini.

× Dapatkan Penawaran